on . Hits: 61

Sinergi Pengadilan Agama dan Pengadilan Negeri Sangatta Gelar Upacara Gabungan HUT ke-80 Mahkamah Agung RI (190825)

HUT MARI 190825

Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Mahkamah Agung Republik Indonesia, Pengadilan Agama Sangatta dan Pengadilan Negeri Sangatta melaksanakan upacara gabungan pada Selasa, 19 Agustus 2025. Kegiatan ini berlangsung dengan khidmat di halaman kantor Pengadilan Negeri Sangatta dan diikuti oleh seluruh aparatur peradilan dari kedua satuan kerja.

HUT MARI 190825 2

Ketua Pengadilan Negeri Sangatta bertindak sebagai pembina upacara dan menyampaikan Amanat Ketua Mahkamah Agung RI yang menegaskan kembali peran Mahkamah Agung sebagai benteng terakhir keadilan. Amanat tersebut mengutip pesan Presiden Soekarno yang pernah menyampaikan bahwa, “Mahkamah Agung adalah benteng terakhir dari keadilan. Jika semua lembaga telah gagal, maka kepada Mahkamah Agung-lah rakyat berharap.”

HUT MARI 190825 1

Melalui momentum peringatan ini, seluruh aparatur peradilan di Sangatta diharapkan dapat memperkuat integritas, meningkatkan profesionalitas, serta memperkokoh komitmen dalam memberikan pelayanan hukum yang berkeadilan kepada masyarakat.

HUT MARI 190825 3

Upacara gabungan ini menjadi simbol sinergi dan kebersamaan antar peradilan dalam mengawal tegaknya hukum serta menjaga marwah Mahkamah Agung di usianya yang ke-80 tahun.(lilik’80)

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami PA Sangatta

Alamat:
Jl. Prof. Dr. H. Baharuddin Lopa, S.H. No.1
Kelurahan Teluk Lingga
Kecamatan Sangatta Utara
Kabupaten Kutai Timur
Provinsi 
Kalimantan Timur
Kodepos 75683

Telp & Fax:
(0549) 25767
(Informasi Umum Pengadilan)

Telp:
(0549) 25657
(Informasi Perkara)

Email:
This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.
This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

     


          

Pengadilan Agama Sangatta @2022

Joomla! Debug Console

Session

Profile Information

Memory Usage

Database Queries